Tuesday, 21 November 2023

BSA Mengajar, Ajang Aktualisasi Diri HMPS BSA di Masyarakat

                        

Salatiga, 17 November 2023 - Divisi Pers dan Keilmuan bersama Divisi Bakat Minat Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) BSA sukses menyelenggarakan kegiatan "BSA Mengajar" di TPQ Nurus Zahroh, Kembangarum, Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga, pada tanggal 6 hingga 17 November 2023. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Kerja Divisi Pers dan Keilmuan HMPS BSA dengan tujuan meningkatkan keterampilan dan kemampuan berbagi pengetahuan, khususnya dalam konteks Bahasa Arab.

Acara dimulai dengan sesi ngaji bersama, diikuti oleh simakan Iqra dan Al Qur'an. Selanjutnya, dilaksanakan pembelajaran Bahasa Arab dengan penambahan mufrodat baru, serta kegiatan bernyanyi lagu Bahasa Arab guna menciptakan suasana yang edukatif dan menghibur. Pada akhir pekan, kegiatan ditutup dengan games mengasah yang bertemakan Bahasa Arab, disusul dengan salam perpisahan.

Dengan melibatkan pengajar pada setiap pertemuan sebanyak 5 pengajar dan jumlah murid sebanyak 35, kegiatan ini memperoleh respons positif dari peserta. “Anak-anak terlihat sangat senang dan antusias dalam belajar Bahasa Arab, menunjukkan keberhasilan dari upaya HMPS BSA dalam melaksanakan kegiatan ini.” Kata Putri, selaku ketua Divisi.

Kegiatan "BSA Mengajar" dianggap penting karena memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan pemahaman Bahasa Arab anak-anak, sekaligus memperkuat nilai-nilai keagamaan. Manfaatnya terlihat dari peningkatan keterampilan berbahasa Arab dan pengetahuan agama yang diperoleh peserta selama kegiatan berlangsung. Dengan demikian, kegiatan ini tidak hanya menjadi wujud nyata dari komitmen HMPS BSA dalam pengembangan akademis, tetapi juga sebagai sarana memperkuat nilai-nilai keagamaan dalam komunitas.


Sunday, 19 November 2023

Mahasiswa BSA Borong Juara Pada Event Pekan Raya Fuadah

 

Untuk kesekian kalinya, Mahasiswa BSA mampu menunjukkan kebolehannya dan berhasil meraih beberapa juara pada event Pekan Raya Fuadah tingkat Jateng-DIY yang diselenggarakan oleh Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Ushuluddin, Adab, Dan Humaniora UIN Salatiga Pada tanggal 30 September 2023.

Liya choirun Nida, Mahasiswa BSA angkatan 2021 berhasil memperoleh juara 1 cabang lomba Puitisasi Al-Qur’an. Ia sempat kaget ketika mendapat informasi bahwa dirinya mendapat juara 1. “Kaget ketika mendapatkan informasi juara 1, karena awalnya mengikuti lomba hanya karena ingin membacakan puisi yang saya tulis” ujarnya.

Begitu pula dengan Risnawati, Mahasiswa BSA angkatan 2020 yang berhasil meraih juara 1 cabang lomba Pidato. Menurutnya, dalam mengikuti event ini dipenuhi dengan berbagai tantangan. Ia juga berpesan kepada seluruh teman” di prodi BSA untuk selalu memaksimalkan kesempatan yang ada pada saat ini “maksimalkan semua kesempatan, termasuk hal yang menurutmu mistahil. Jika nyata, kamu hebat. Jika tak nyatapun, kamu hebat karena telah berjuang” ungkap Risna.

Seperti tak mau kalah oleh keduanya. Silvia Aura Anggun Ranya, Mahasiswa BSA angkatan 2022 yang juga berhasil meraih juara 3 cabang lomba Pidato. Pada awalnya Ia juga tidak menyangka bisa mendapat juara, karena Ia mengaku mempersiapkannya dengan banyak keterbatasan. “Sesulit dan sesendiri apapun kalian dalam menyiapkan sesuatu, jangan pernah buang kesempatan itu, dan jangan pernah takut sendiri, karena kita bersama diri kita bukan bersama orang lain” ungkap Mahasiswa BSA yang biasa dipanggil Silvi.

Dari pernyataan diatas, semoga bisa menjadi motivasi kepada seluruh mahasiswa BSA agar tidak pernah takut untuk terus mencoba dan mengembangkan keterampilannya, agar bisa meraih prestasi-prestasi yang gemilang di berbagai event selanjutnya.


Kegiatan Rutin Khotmil Qur'an Di Lingkungan Kampus 2 UIN Salatiga

Salatiga- Selasa pagi, tanggal 25 Febuari 2025, Masjid At-Thoyyar yang terletak di kampus 2 UIN Salatiga ramai dengan antusias mahasiswa un...